• iconman1subang@kemenag.go.id

icon Jl. Arief Rahman Hakim No.05, Cigadung, Subang, Jawa Barat

MAN 1 Subang Peringati Hari Kebangkitan Nasional ke-117 Tahun 2025

MAN 1 Subang Peringati Hari Kebangkitan Nasional ke-117 Tahun 2025

MAN 1 Subang Peringati Hari Kebangkitan Nasional ke-117 Tahun 2025

MAN 1 Subang Peringati Hari Kebangkitan Nasional ke-117

Tahun 2025

 

 

Subang, 20 Mei 2025 – Seluruh civitas akademika MAN 1 Subang melaksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-117 yang jatuh pada hari Selasa, 20 Mei 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Upacara MAN 1 Subang dan berlangsung dengan penuh khidmat serta semangat nasionalisme.

Bertindak sebagai pembina upacara yaitu Bapak Asep Imaduddin AR, S.Pd. Dalam amanatnya, beliau membacakan naskah pidato Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia yang mengangkat tema “Menuju Kebangkitan Nasional yang Bersahaja, Berpihak, dan Berkelanjutan”. Tema ini mengajak seluruh elemen bangsa untuk terus menjaga semangat persatuan dan gotong royong dalam menghadapi berbagai tantangan zaman, serta mendorong transformasi digital demi kemajuan Indonesia di masa depan.

Pidato Menteri Komunikasi dan Digital, Meutya Viada Hafid, dalam peringatan ke-117 Hari Kebangkitan Nasional mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk meneladani semangat kebangkitan yang telah dimulai sejak 20 Mei 1908, saat lahirnya Budi Utomo. Kebangkitan itu bukan hanya peristiwa historis, tetapi semangat yang terus relevan untuk menjawab tantangan zaman modern, seperti disrupsi teknologi, krisis global, dan isu kedaulatan digital.

Pemerintah menegaskan komitmennya terhadap pembangunan yang bersahaja, berpihak kepada rakyat, dan berkelanjutan. Dalam 150 hari pertama pemerintahan Presiden Prabowo-Gibran, telah dilakukan berbagai terobosan di bidang sosial, kesehatan, ekonomi, dan pengembangan SDM melalui program-program konkret seperti Makan Bergizi Gratis, pemeriksaan kesehatan gratis, dan pelatihan talenta digital.

Pidato ini juga menekankan pentingnya kebijakan yang merata dan inklusif, perlindungan anak di ruang digital, serta peran Indonesia sebagai mitra global yang aktif dan terpercaya. Seluruh upaya ini diarahkan untuk membangun Indonesia yang lebih kuat, adil, dan beradab, berakar pada nilai-nilai kemanusiaan, serta memberikan manfaat nyata bagi seluruh rakyat Indonesia.

Upacara ini diikuti oleh seluruh guru, tenaga kependidikan, serta siswa-siswi MAN 1 Subang. Seluruh peserta menunjukkan kedisiplinan dan antusiasme yang tinggi sebagai bentuk penghormatan terhadap sejarah perjuangan bangsa Indonesia.

Kegiatan peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat semangat kebangsaan, meningkatkan kesadaran akan pentingnya pendidikan dan teknologi, serta menanamkan nilai-nilai patriotisme kepada generasi muda.

 

 

Kontributor : Yayat Supriatna